• Direktorat Keuangan TNI Angkatan Darat
PANEN JAGUNG PERDANA PEMANFAATAN LAHAN TIDUR DI LOKASI PEMBANGUNAN DITKUAD, CIRACAS.
Kabar Ditkuad • Selasa, 11/06/2024 •
 

SHARE

PANEN JAGUNG PERDANA PEMANFAATAN LAHAN TIDUR DI LOKASI PEMBANGUNAN DITKUAD, CIRACAS.

Jakarta. Dalam menindaklanjuti program unggulan ketahanan pangan TNI AD, Direktorat Keuangan TNI Angkatan Darat (Ditkuad) juga berupaya mengambil peran. Sejumlah lahan tidur yang berada di lokasi pembangunan gedung Ditkuad baru, yang berlokasi di Ciracas, Jakarta Timur disulap menjadi lahan produktif dengan ditanami jagung. Direktur Keuangan TNI Angkatan Darat Brigjen TNI Andi Tjarwandi, SE., MM (Dirkuad) bersama Wadirkuad, Irditkuad, para Pejabat Utama Ditkuad, Ka Kupus I Ditkuad dan Paku Satker Mabes TNI AD beserta anggota Ditkuad melaksanakan panen jagung. (11/06/2024).

Jagung bervarian Kristal ditanam di atas lahan tidur seluas 3.263 M2 dengan masa panen 120 hari. Ladang jagung ini merupakan proyek uji coba dan praktek ketrampilan untuk pengolahan lahan yang dikerjasamakan dengan PTPN di wilayah Bandung Barat.

Panen jagung perdana ini juga bisa menjadi contoh untuk membuat lahan tidur lainnya menjadi lahan yang produktif dengan kreatifitas dan inovasi. Diharapkan kegiatan ini dapat membantu program ketahanan pangan melalui ketersediaan produksi dan cadangan pangan, keterjangkauan pangan dan gizi yang berbasis bahan baku sumber daya dan kearifan lokal. (Sie Publikasi Ditkuad)





Loading...